WAWASAN PENDIDIKAN


Penulis:  Sukiman, Astria Prameswari, Dini Restiyanti Pratiwi,

Anita Kurnia Rachman, I Putu Oka Suardana, Ika
Febriani, Hairul Imam, Lailatul Fitriah, Budi Hartono, Al Furqan, Ixsir Eliya,
Ida Yeni Rahmawati, Desy Irafadillah Effendi

Editor:   Prof.
Djoko Saryono, M. Pd.,
Prof.
Dr. Heri Suwignyo, M.Pd., 
Sukiman

Tata Letak dan Sampul: Tim Sinar Jaya Mandiri Kudus

Harga: Rp 95.000,-

Cetakan I: Mei 2023

 

Sinopsis 

                

   Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk  mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik aktif dalam mengembangan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan diirnya, masyarakat, bangsa, dan negara. Di sisi lain pendidikan nasional didasarkan pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang berakar pada nilai-nilai agama, kebudayaan nasional Indonesia dan tanggap terhadap tuntutan perubahan zaman. Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta  bertanggung jawab. 


    Pendidikan menurut Ki Hajar Dewantara memiliki tujuan, yaitu: a) membentuk budi halus pada peserta didik; b) mencerdaskan otak peserta didik; dan c) mendapatkan kesehatan badan pada peserta didik. Agar tujuan tersebut dapat tercapai, maka pelaku pendidikan atau pemangku kebijakan di bidang pendidikan harus memiliki kesatuan konsep yang jelas, seperti menjadi teladan yang baik bagi para peserta didik sehingga terbentuknya role model di lingkungan pendidikan. Selain mentransformasikan ilmu pengetahuan, pendidik juga perlu menjadi motivator handal dalam membentuk peserta didik yang kreatif dan inovatif.  

 

Diterbitkan  

Hak Cipta Dilindungi Undang-undang 

Isi
buku ini, baik sebagian maupun seluruhnya, dilarang diperbanyak dalm
bentuk apapun tanpa izin tertulis dari penerbit, kecuali dalam hal
pengutipan untuk keperluan penulisan artikel atau karangan ilmiah

Penerbit CV. Sinar jaya Mandiri Kudus

Pasuruhan Lor 01/01, Jati, Kudus 

081266374481

 

ORDER NOW